Saya heran, akhir-akhir ini banyak diberitakan tawuran antar mahasiswa. Kok bisa ya? Padahal dulu, mahasiswa aktif dalam melakukan aksi solidaritas untuk rakyat. Entah itu berdemo atau yang lain. Tapi sekarang jangankan ngurus masalah rakyat, masalah intern sendiri saja sampai tawuran antar fakultas. Mahasiswa katanya sudah cukup dewasa, tapi kalau dilihat keadaanya sekarang, apa benar sudah dewasa? Ataukah mahasiswa sekarang terlalu pintar dari segi akademis tapi sudah mempunyai hati yang tumpul tanpa empati dan segala macam perasaan lainnya? Saya ingat, dulu ada senior saya berkata, "kalau mau lihat bagaimana kondisi Indonesia 30 tahun mendatang, lihat kondisi mahasiswa pada saat ini". Pertanyaan saya, kalau mahasiswa sekarang seperti ini, bagaimana kondisi Indonesia di masa yang akan datang?
Saya mohon bantuannya agar blog ini ditanggapi (diberi comment), bagaimana menurut teman-teman semua. Apa yang seharusnya dilakukan dan sebenarnya di mana kesalahan hingga hal ini terjadi?
3 komentar:
hauhauhau....
narend....
buka blogku dunk di :
http://catatan-yuniar.blogspot.com
http://neu-musica.blogspot.com
kalau menurutqu..
qt ngg bisa maksa semua orang sesuai apa yang qt mau.
jadi, lebih enak berusaha menjalankan misi kita sendiri menuju visi kita.
sambil sering-sering ngobrol sama orang lain yang siapa tau bisa jadi kawan seperjuangan ^^
kalo katanya Imam Ali ra.
"membuktikan kebenaran pada orang bodoh adalah mudah. yang sulit adalah membuat ia menerima kebenaran itu."
wallohu'alam bish-shawab.
SMANGAT!! (^_^)
assalamu'alaikum Naren ^^
kok tulisannya ngg di update?
nunggu lhoh kabar dari Bandung :)
SEMANGAT YAA!!
wassalamu'alaikum wr. wb.
Posting Komentar