Sabtu, 10 Januari 2009

Liburan yang Aneh

Liburan, satu kata yang pasti membuat orang tersenyum. Melepaskan diri dari kepenatan untuk mengisi kembali gairah hidup dengan berbagai macam cara.

Lucunya, liburan ini, setelah melepaskan diri dari semua hal yang berhubungan dengan dunia teknik, justru malah tenggelam di tempat lain yang kurang lebih sama ga enaknya. Haaaahhh

Belajar marketing dan segala macem...

Tentunya ini ngga lepas dari sebuah lomba yang saya dan teman-teman ikuti ...L'Oréal EStrat. Game kompetisi berbasis simulasi bisnis. Ini yang membuat harus belajar lebih, karena medan yang dihadapi jauh berbeda dengan segala macam kuliah teknik yg diikuti. Bukan bicara tentang rangkaian kabel maupun sensor, termodinamika maupun transfer panas, dan segala macam yang lain. Tapi ini tentang market research, marketing, costing, dan apapun itu yang bahkan namanya saya ngga tau.

Huff,

LIBURAN :

buka slide tentang marketing dan sebagainya...
...lihat tabel dari L'Oréal EStrat dan coba mengartikannya...
.......baca manual lagi biar ngga bingung....



Semua dilakukan untuk membentuk masa depan yang diinginkan.
Berbekal tekad beserta harapan.
Memperkuat diri dengan keyakinan "apapun bisa dipelajari asalkan ada kemauan dan kerja keras".

Sekuat tenaga didorong oleh prinsip "Berjuang untuk akhir tanpa penyesalan".

2 komentar:

motazella mengatakan...

liburan lu gak aneh kok !

itu justru merupakan liburan yang bermanfaat. sungguh.

nambah ilmu marketing, wow, that sounds a great thing to do in your holiday.

janganlah meniru gw, huaha, hibernasi melulu.

hehe :p

teruslah semangat menimba ilmu jika passion lu emang di bidang itu.. :)

sukses.. :)

Narendra Prataksita mengatakan...

hahahaha,,hibernasi

jadi inget kata temen pas liburan sebelumnya..kerjanya cuma MEMBABI

MEMBABI = tidur guling2, makan, minum, ke kmr mandi, dan hal lain yg ga penting (ntn TV dll)